You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
125 Satpam Terminal Telah Terima Honor
.
photo Ilustrasi - Beritajakarta.id

125 Satpam Terminal Telah Terima Honor

Setelah tertunda selama dua bulan, honor 125 petugas keamanan di DKI Jakarta dicairkan, Senin (26/10). Namun, honor yang dibayarkan hanya satu bulan. Sisanya akan dibayarkan awal November mendatang.

Honor 125 petugas keamanan terminal di DKI sudah cair dan langsung ditransfer melalui Bank DKI

As (40), salah seorang petugas keamanan terminal di Jakarta Timur mengaku, honor yang sempat tertunda sudah dibayarkan sebesar Rp 2,7 juta.

"Tadi sore saya dan kawan-kawan sudah cek di ATM Bank DKI, ternyata sudah cair Rp 2,7 juta. Hanya saja cairnya baru satu bulan," ujarnya.

Angkutan Umum di Terminal Pasar Minggu Dirazia

Kepala UPT Terminal Dinas Perhubungan dan Transportasi DKI Jakarta, Anggiat Banjar Nahor mengatakan, pihaknya sudah menandatangani pencairan honor petugas keamanan terminal pada Jumat (23/10) lalu.  

Menurut Anggiat, sebenarnya tidak ada keterlambatan dalam pencairan honor, hanya saja karena ada keterlambatan proses administrasi maka pencairan ikut tertunda.

"Honor 125 petugas keamanan terminal di DKI sudah cair dan langsung ditransfer melalui Bank DKI. Sehingga ada transparansi dan tidak ada pemotongan anggaran," ujar Nahor.

Honor yang diterima petugas tersebut setiap bulan sebesar Rp 2,7 juta, sebelumnya Rp 2,5 juta. Namun, karena ada piutang dengan pihak ketiga maka honor menjadi terpotong. Namun pemotongan itu sudah ada kesepakatan antara petugas keamanan dan pihak ketiga.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pramono Minta Lurah Malaka Sari Dibebastugaskan

    access_time30-06-2025 remove_red_eye10235 personDessy Suciati
  2. Pramono Lantik 100 Pejabat Fungsional

    access_time30-06-2025 remove_red_eye1469 personDessy Suciati
  3. Tes Lapangan Calon PPSU Kelurahan Cikoko Dibagi Tiga Gelombang

    access_time02-07-2025 remove_red_eye1350 personTiyo Surya Sakti
  4. Rano Sebut BTN JAKIM 2025 Dorong Promosi dan Perekonomian Jakarta

    access_time29-06-2025 remove_red_eye1005 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pramono Dorong Jakarta Jadi Destinasi Olahraga Kelas Dunia

    access_time29-06-2025 remove_red_eye898 personDessy Suciati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik